Pak Ogah Semakin Melimpah, DPRD Pekannaru Ingatkan Satpol PP Jangan Hanya Aktif di Media Sosial Saja

datariau.com
2.754 view
Pak Ogah Semakin Melimpah, DPRD Pekannaru Ingatkan Satpol PP Jangan Hanya Aktif di Media Sosial Saja
Foto: Endi
Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru Tengku Azwendi Fajri SE MM.

PEKANBARU, datariau.com - Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru Tengku Azwendi Fajri SE MM menyoroti keberadaan pak ogah yang semakin banyak beraksi di setiap perempatan maupun u-turn sehingga kerap menimbulkan kemacetan di Ibukota Provinsi Riau.

"Harapan kami, tidak ada lagi pak ogah karena cukup menyulitkan keberadaan oknum-oknum seperti itu, sehingga agak mengganggu kelancaran arus lalu lintas," kata Azwendi, Senin (22/4/2024).

Ia menyebut, keberadaan pak ogah yang beraksi di setiap titik perempatan ruas jalan tersebut berdampak terhadap kelancaran arus lalu lintas.

"Bukan bertambah lancar saya perhatikan, melainkan lalu lintas bertambah runyam gara-gara ada oknum yang tidak berkompeten seperti pak ogah itu. Bukan membantu, tapi arus lalu jadi tidak lancar," ujarnya.

Azwendi pun menyentil Satpol PP Kota Pekanbaru yang terkesan membiarkan pak ogah beraksi di titik-titik rawan macet.

"Satpol PP jangan membiarkan, ini masak aktifnya di sosial media saja. Harapan kami, Satpol PP aktifnya itu betul-betul dirasakan masyarakat keberadaannya. Banyak kok petugasnya, masak tak bisa membantu, Dishub juga begitu," tegasnya.

Penulis
: Endi Dwi Setyo
JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)