Kampanye di Limbungan, Agung Nugroho Janji Wujudkan Pemerataan Pembangunan di Rumbai

Endi Dwi Setyo
1.684 view
Kampanye di Limbungan, Agung Nugroho Janji Wujudkan Pemerataan Pembangunan di Rumbai
Foto: Endi
Calon Walikota Pekanbaru nomor urut 5 Agung Nugroho saat kampanye di Perum Citra Sari, Kelurahan Limbungan, Kecamatan Rumbai Timur, Ahad (29/9/2024).

PEKANBARU, datariau.com - Calon Walikota Pekanbaru nomor urut 5 Agung Nugroho berkomitmen mewujudkan pemerataan pembangunan di wilayah Rumbai yang sering dianak tirikan masyarakat. Komitmen itu disampaikannya usai melaksanakan kampanye di Jalan Perum Citra Sari, Kelurahan Limbungan, Kecamatan Rumbai Timur, Ahad (29/9/2024).

Agung menyebut, dirinya terpanggil membangun wilayah Rumbai dan melakukan gerakan perubahan. Sehingga pemerataan pembangunan akan meningkatkan kesejahteraan dari seluruh masyarakat. Terutama pelayanan kesehatan, pendidikan, dan lapangan pekerjaan.

"Ya, kita tahu Rumbai Timur, Rumbai, Rumbai Barat ini dianggap menjadi terpisahkan dari Kota Pekanbaru. Misalkan, dari pembangunannya cukup lambat. Ke depan, kami komitmen untuk menjadikan Rumbai bagian yang utama dari Kota Pekanbaru," kata Agung Nugroho.

Ratusan warga tampak berbondong-bondong untuk bertemu dan mengikuti kegiatan kampanye Agung Nugroho di Perum Citra Sari RW 08 Kelurahan Limbungan.

Agung mengaku tidak ingin lagi mendengar istilah Rumbai dianak tirikan dan memisahkan diri dari Kota Pekanbaru karena kurangnya perhatian Pemerintah Kota Pekanbaru dari berbagai sektor.

Penulis
: Endi Dwi Setyo
JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)