SIAK, datariau.com - Menjelang bulan suci ramadan dan lebaran, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Bapperida Siak menggelar cooking class bersama chef Icha asal Pekanbaru.
Kegiatan tersebut, berlangsung di Aula kantor Bapperida Kabupaten Siak Sri Indrapura, Kamis (14/2/2025).
Cooking class dihadiri puluhan peserta umum dari kalangan pelaku usaha dan ibu rumah tangga serta anggota DWP Bapperida Kabupaten Siak.
Dalam sambutannya, Ketua TP PKK Siak sekaligus penasehat DWP Siak Hj Rasidah, keikutsertaan dalam berbagai pelatihan keterampilan di segala bidang, dapat menumbuhkan kreativitas dan kewirausahaan bagi para peserta.
"Saya merasa sangat senang sekaligus mengapresiasi kegiatan cooking class ini," kata Rasidah.
Dikatakan Rasidah, dengan bekal keterampilan ini, diharapkan dapat menjadi ladang bisnis dalam meningkatan ekonomi keluarga.
Dia mengatakan, kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang berbagi ilmu dalam pembuatan kue kering, akan tetapi membuka peluang bagi ibu-ibu dalam mengembangkan keterampilan yang dapat dimanfaatkan sebagai usaha sampingan.
Dengan ilmu yang didapat, para peserta dapat menciptakan produk rumahan berkualitas, baik untuk dijual maupun dalam mempersiapkan menyambut hari raya.
Rasidah berharap, kegiatan seperti ini terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi masyarakat, khususnya para ibu yang ingin lebih mandiri juga berdaya secara ekonomi.
Sementara Ketua DWP Siak Syarifah Raudah mengatakan kegiatan cooking class ini adalah salah satu wujud nyata dari upaya DWP Siak dalam meningkatkan keterampilan anggota, khususnya di bidang kuliner.
Dimana legiatan ini, tidak hanya bertujuan untuk memperkaya kemampuan memasak, tetapi sebagai sarana untuk berbagi ilmu tentang pengelolaan bahan makanan yang efisien, serta menciptakan peluang usaha dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga.
Selain itu, melalui kegiatan ini juga tentunya dapat mempererat tali persaudaraan antara anggota dan berbagi ilmu dengan sesama ibu-ibu maupun masyarakat.
Dia berharap dengan ilmu yang di dapatkan pada hari ini, dapat membawa manfaat tidak hanya bagi anggota Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Siak, tetapi bagi lingkungan sekitar.
Ketua DWP Bapperida Siak Chrisniani Budhi mengatakan, kegiatan cooking class ini, tercetus sebagai upaya dalam meningkatkan keterampilan ibu-ibu khususnya.
Dan bersama dengan chef Icha, para peserta diajarkan mengenal teknik-teknik dasar pembuatan kue, mulai dari persiapan bahan hingga proses pengolahan juga memanggang kue.
Dia menyampaikan, ilmu yang diperoleh nantinya dapat menjadi gagasan atau ide bagaimana membantu/menopang ekonomi keluarga kedepannya.
"Datangnya bulan ramadan serta persiapan Idul Fitri 1446 hijiriyah dapat semakin dekat, diharapkan cooking class ini, menjadi peluang bisnis bagi ibu-ibu dalam membuka usaha kue kering pada moment bulan ramadan dan lebaran nanti," sebutnya.
Pada kesempatan itu, Chef Icha mengajarkan pembuatan kue nastar gluten free, bittersweet, choco ball serta red velvet nutella dan resep-resep pendamping lain yang tentu menarik dan enak dari bentuk maupun rasanya.(***)