Gakkum Satlantas Polres Siak Lakukan Pencarian Dan Berhasil Menangkap Diduga Pelaku Tabrak Lari

Hermansyah
533 view
Gakkum Satlantas Polres Siak Lakukan Pencarian Dan Berhasil Menangkap Diduga Pelaku Tabrak Lari
Gakkum Satlantas Polres Siak amankan diduga pelaku tabrak lari di Padang Pariaman, Sumatera Barat.

SUMBAR, datariau.com - Unit Gakkum Satlantas Polres Siak berhasil melalukan pencarian dan penangkapan terhadap diduga pelaku tabrak lari berinisial IF, di Kecamatan Nan Sabaris, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat.

Pencarian dan penangkapan diduga pelaku berlangsung, pada Kamis, 3-10 Oktober 2024, sekira pukul 19.00 WIB hingga hari berikutnya pukul 11.00 WIB.

Penangkapan pelaku dipimpin langsung oleh Kanit Gakkum Satlantas Polres Siak Ipda Suherwanto di dampingi personil Aipda Hasde Richardo SH dan Bripka Ian Rudini dari Mapolsek Minas.

Dimana pencarian pelaku dilakukan bertujuan untuk mengungkap dugaan kasus kecelakaan tabrak lari yang terjadi di wilayah hukum Polres Siak beberapa waktu lalu.

Pencarian terhadap pelaku ini, merupakan upaya nyata dari Polres Siak dalam menegakkan hukum secara profesional, efektif, efisien, dan akuntabel.

Selain itu, pencarian ini bertujuan agar setiap tindakan penyidik dapat terlaksana secara maksimal, termasuk dalam mendatangi tempat kejadian perkara, membantu korban serta mengumpulkan barang bukti.

Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi SIK MSi menyampaikan apresiasi atas dedikasi Kasat Lantas Polres Siak AKP Fandri SH dan personil Satlantas Polres Siak mengusut tuntas kasus ini.

"Langkah ini, diharapkan dapat memberikan pelayanan prima kepada masyarakat serta menciptakan kepercayaan serta rasa aman di lingkungan masyarakat," kata Kapolres Siak.

"Diharapkan, dengan adanya upaya seperti ini, setiap pelaku yang melarikan diri dapat segera ditemukan dan diproses sesuai dengan hukum yang berlaku," ujarnya.

Dengan pencarian ini, personil Polres Siak menunjukkan komitmen dalam mewujudkan polisi presisi, yaitu prediktif, responsibilitas, dan transparansi berkeadilan.

Selanjutnya, pelayanan yang diberikan diharapkan dapat memberikan dampak yang nyata dalam menyelesaikan kasus kecelakaan lalu lintas yang terjadi serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap kepolisian.

Pencarian ini, berakhir dalam keadaan aman dan terkendali tanpa adanya kendala yang berarti di lapangan. Personil Polres Siak akan terus memastikan keadilan dapat ditegakkan secara maksimal dan profesional.(***)

JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)