Cara Jepang Menjajah Indonesia Dulu: Berpura-pura Baik dan Membentuk Organisasi Untuk Meraih Simpati

Datariau.com
3.318 view
Cara Jepang Menjajah Indonesia Dulu: Berpura-pura Baik dan Membentuk Organisasi Untuk Meraih Simpati
Ilustrasi (Foto: Okezone)

Dengan adanya organisasi militer itu dapat membantu Jepang melawan sekutu. Organisasi kemiliteran yang dibentuk Jepang, di antaranya Seinendan (Barisan Pemuda), beranggotakan pemuda berusia antara 14-22 tahun; Keibodan (Barisan Pembantu Polisi), beranggotakan pemuda berusia 26-35 tahun.

Setelah itu ada Heiho (Pembantu Prajurit Jepang), anggota Heiho ditempatkan dalam kesatuan tentara Jepang sehingga bannyak dikerahkan ke medan perang; Pembela Tanah Air (PETA), dibentuk pada 3 Oktober 1943. Calon perwira PETA mendapatkan pelatihan di Bogor. Tujuan didirikannya PETA adalah untuk mempertahankan wilayah masing-masing.

Fujinkai (Barisan Perhimpunan Wanita), Suishintai (Barisan Pelopor), Jibakutai (Barisan Berani Mati); Seinentai (Barisan Murid Sekolah dasar), Gakukotai (Barisan Murid Sekolah dan Lanjutan), dan Hizbullah (Organisasi pemuda-pemuda Islam yang dididik militer).

Source: Okezone.com

JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)