Jaga Ketahanan Pangan, Mahasiswa Kukerta UNRI 2021 Ajak Masyarakat Kelurahan Tobek Godang Manfaatkan Lahan Kosong

datariau.com
648 view
Jaga Ketahanan Pangan, Mahasiswa Kukerta UNRI 2021 Ajak Masyarakat Kelurahan Tobek Godang Manfaatkan Lahan Kosong

PEKANBARU, datariau.com - Mahasiswa kuliah kerja nyata dari Universitas Riau melakukan pengabdian di Kelurahan Tobek Godang, Kecamatan Bina Widya, Kota Pekanbaru.

Kegiatan pengabdian tersebut berupa mengajak masyarakat Kelurahan Tobek Godang untuk melakukan pemanfaatan lahan kosong untuk ketahanan pangan dan ketahanan ekonomi dalam rangka meringankan dampak pandemi Covid-19.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di lingkungan Kelurahan Tobek Godang pada Ahad, 8 Agustus 2021.

Pangan merupakan kebutuhan dasar masyarakat. Kebutuhan pangan mesti dipenuhi karena terkait dengan kelangsungan hidup masyarakat. Ketahanan pangan merupakan salah satu upaya untuk bertahan dari krisis pangan, terutama di era pandemi seperti ini.

Ketika masyarakat sedang menghadapi krisis ekonomi yang di dalamnya termasuk krisis pangan, ketahanan pangan dengan memanfaatkan lahan kosong merupakan salah satu solusinya.

Luas lahan yang terbatas di Kota Pekanbaru khususnya di kelurahan Tobek Godang membuat lahan di sini memiliki nilai yang mahal dan langka.

Oleh karena itu, lahan yang tidak terurus dan tidak dimanfaatkan akan menjadi sesuatu yang sangat disayangkan.

Kegiatan pemanfaatan lahan tersebut dilakukan pertama-tama adalah melakukan pembersihan lahan.

"Akibat lahan tersebut telah lama tidak dimanfaatkan, proses pembersihan lahan memakan waktu cukup lama karena lahan yang sudah ditumbuhi oleh semak belukar dan tumbuhan liar lainnya," ucap salah satu mahasiswa, Nicola, yang juga merupakan ketua tim Kukerta yang dibimbing oleh Dr Lita Darmayanti MT.

Setelah lahan dibersihkan, langkah selanjutnya adalah melakukan penggemburan tanah di lahan yang akan ditanami tumbuhan-tumbuhan untuk memenuhi kebutuhan pangan seperti jahe, lengkuas, kunyit, serai, ubi dan lainnya.

Penanaman dilakukan pada tanah yang sudah digemburkan agar tanaman tersebut cepat dalam proses pertumbuhannya. Jahe, lengkuas, kunyit, ubi dipilih sebagai contoh karena selain untuk bahan makanan juga dapat dimanfaatkan sebagai obat untuk penyakit tertentu.

Pemanfaatan lahan kosong di Kelurahan Tobek Godang menjadi salah satu upaya urban farming karena kegiatan ini dilakukan juga untuk menciptakan lahan terbuka hijau di daerah perkotaan seperti Kota Pekanbaru.

Dengan terbatasnya lahan yang ada di Tobek Godang, masyarakat dapat melakukan urban farming sebagai upaya untuk membiasakan diri membangun ketahanan pangan yang dimulai dari rumah dan lingkungan sekitar.

Kegiatan pertanian ini, utamanya, ditujukan untuk memenuhi kebutuhan pangan bagi konsumsi rumah tangga masing-masing.

“Semoga dengan adanya penjelasan dan pemanfaatan lahan ini, masyarakat dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya lahan terutama di daerah perkotaan dan mengembangkan potensi yang ada untuk terus bertahan di era pandemi Covid-19,” begitu ucap Yasir Arafat sebagai Lurah Kelurahan Tobek Godang.

Selain itu, kegiatan pemanfaatan lahan ini juga disesuaikan dengan salah satu tema Kukerta 2021 yang ditentukan dari Universitas Riau yakni dengan tema new normal dengan program ketahanan pangan dan ketahanan ekonomi masyarakat.

Kegiatan pemanfaatan lahan kosong ini diadakan dengan mengikuti protokol kesehatan yang cukup ketat dimana mahasiswa dan warga kelurahan Tobek Godang mesti menjaga jarak antar sesama, mencuci tangan, dan memakai masker. Hal ini dilakukan karena masih dalam situasi pandemi Covid-19. (rls)


Penulis
: Rizka Dwi Ramadhani / Siska Aprianti
JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)