SMP Negeri 3 Tualang Bagikan Rapor Langsung Kepada Orangtua Siswa

Hermansyah
604 view
SMP Negeri 3 Tualang Bagikan Rapor Langsung Kepada Orangtua Siswa
Kepala SMP Negeri 3 Tualang saat penyampaian sambutan dihadapan orangtua siswa sebelum pembagian rapor.

SIAK, datariau.com - Musim ujian bagi para siswa baik tingkat SD, SMP dan SMA telah usai. Dan waktunya menerima hasil belajar dan menuntut ilmu selama di sekolah yakni pembagian rapor. Seluruh sekolah telah selesai membagikan rapor pada hari ini.

Dimana Momen "pengambilan rapor" bagi sebagian siswa adalah hal yang menyenangkan. Sebab, mereka didampingi langsung oleh orangtua ke sekolah dan memperlihatkan hasil belajar selama satu periode ini.

Sama seperti halnya di SMP Negeri 3 Tualang, orangtua siswa turut diundang untuk langsung menerima rapor anaknya. Dan pembagian rapor dilakukan pada Sabtu (29/6/2019) pagi.

Semua orangtua/wali murid diundang untuk mengambilkan rapor anaknya maksud dan tujuanya agar terjalin hubungan silaturahmi dan komunikasi yang baik mengenai perkembangan pendidikan siswa (anak) selama menuntut ilmu di sekolah.

"Selain itu kita menghimbau kepada orang tua siswa yang hadir agar orang tua siswa juga ikut memperhatikan anaknya, karena waktu anak berada di rumah lebih banyak ketimbang di sekolah," kata Kepala SMP Negeri 3 Tualang Surtini MPd saat ditemui diruang kerjanya.

SMP Negeri 3 Tualang membagikan kurang lebih 547 rapor kepada orangtua siswa. Siswa kelas 7 sebanyak 263 orang dan kelas 8 sebanyak 284.

Selain itu, guna menghindari terjadinya tindak pidana pencurian terhadap aset elektronik sekolah pada hari libur, pihak sekolah telah mengamankan barang-barang berharga milik sekolah di tempat yang dinilai aman.

Sementara itu, Korwilcam Dikbud Kecamatan Tualang Hj Zahroni MPd mengimbau, bagi seluruh orangtua untuk tetap mengawasi anak-anaknya selama masa libur panjang sekolah.

Libur panjang sekitar dua pekan itu hendaknya diisi dengan kegiatan positif, misalnya berlibur di rumah saudara maupun memberikan tugas ringan saat malam hari/jam efektif belajar.

"Apabila anak tidak diarahkan pada kegiatan positif, kita kuatir, mereka akan terpengaruh dengan hal-hal tidak baik. Karena itu, orangtua harus mengawasi anak selama liburan panjang," tegas ketua PGRI kecamatan Tualang tersebut, Sabtu (29/6/2019).

Penulis
: Hermansyah
Editor
: Redaksi
Sumber
: Datariau.com
JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)