Kukerta MBKM UNRI Gelar Pelatihan Inovasi Pengolahan Produk Lokal Desa Sepotong Nugget Tutut

datariau.com
934 view
Kukerta MBKM UNRI Gelar Pelatihan Inovasi Pengolahan Produk Lokal Desa Sepotong Nugget Tutut
Foto bersama di sela-sela kegiatan. 

BENGKALIS, datariau.com - Dalam rangka meningkatkan keterampilan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat desa, mahasiswa Kukerta MBKM Universitas Riau mengadakan pelatihan disertai praktek langsung inovasi pengolahan produk lokal, yaitu pembuatan nugget tutut.

Kegiatan ini diadakan di kantor Desa Sepotong Kecamatan Siak Kecil Kabupaten Bengkalis, mitra kegiatan ini adalah PKK Desa Sepotong yang dihadiri 34 orang ibu PKK dan sangat didukung penuh oleh Dosen Pembimbing Lapangan Rina Susanti SSos MSi.

Pelatihan disertai praktek langsung ini bertujuan untuk memperkenalkan cara baru dalam mengolah tutut, sejenis siput sawah yang melimpah di Desa Sepotong, biasanya tutut ini jarang diolah menjadi produk makanan dan mahasiswa Kukerta mencoba mengolah tutut tersebut menjadi olahan nugget yang bisa mendapatkan nilai jual.

Selain itu, pelatihan disertai praktek langsung ini juga diharapkan dapat meningkatkan keterampilan ibu-ibu PKK dalam mengembangkan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di desa tersebut.

Para peserta yang terdiri dari anggota PKK Desa Sepotong sangat antusias mengikuti pelatihan ini. Ibu-ibu PKK tidak hanya mendapatkan penjelasan tentang cara pengolahan tutut hingga menjadi nugget saja, tetapi juga berkesempatan untuk langsung mempraktekan proses pembuatan nugget tutut tersebut.

Pelatihan ini didampingi oleh mahasiswa Kukerta MBKM Universitas Riau yang sebelumnya telah mencoba pembuatan pengolahan nugget tutut ini dengan baik.

“Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat memberikan inspirasi dan pengetahuan baru kepada masyarakat Desa Sepotong, terutama ibu-ibu PKK, agar dapat memanfaatkan sumber daya alam lokal untuk meningkatkan perekonomian keluarga,” ujar Anjelika Karolina sebagai Ketua KUKERTA MBKM Universitas Riau kepada datariau.com melalui rilis, Kamis (1/8/2024).

Ibu-ibu PKK yang mengikuti pelatihan ini mengaku sangat senang dan merasa mendapatkan banyak manfaat dari pelatihan yang diadakan ini. “Kami sangat berterima kasih kepada mahasiswa KUKERTA MBKM Universitas Riau yang telah memberikan pelatihan ini. Kami jadi lebih kreatif dalam mengolah bahan pangan lokal dan memiliki peluang untuk membuka usaha baru,” ungkap salah seorang ibu-ibu PKK.

Kelompok Kukerta MBKM yang terlibat dalam kegiatan ini terdiri dari Anjelika Karolina, Dhea Anastasya Putri Faye, Nadia Dwi Putri, Aurelia Marsha, Irni Puspita Sari, Nivandra Zulfah Maftukhah, Mita Apriliani, Fitra Ayu Lestari, Adinda Mulya, dan Rafli Nanda Utama.

Pelatihan ini diakhiri dengan sesi tanya jawab dan diskusi mengenai peluang usaha serta strategi pemasaran produk nugget tutut. Mahasiswa Kukerta MBKM Universitas Riau berkomitmen untuk terus membantu masyarakat Desa Sepotong dalam mengembangkan produk olahan tutut dan usaha lainnya.

Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan masyarakat Desa Sepotong, khususnya ibu-ibu PKK, dapat semakin baik dalam mengolah potensi desa serta mandiri dalam mengembangkan usaha lokal yang berkelanjutan, dan berharap inovasi pengolahan produk lokal nugget dari tutut ini dapat menjadi contoh inovasi usaha yang baru serta dapat menjadi peluang usaha bagi Desa Sepotong. ***

JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)