SMAN 14 Pekanbaru Gelar Try Out Uji Kemampuan Dasar Siswa Masuk PTN

datariau.com
2.057 view
SMAN 14 Pekanbaru Gelar Try Out Uji Kemampuan Dasar Siswa Masuk PTN
Junaidi
Para pelajar SMAN 14 Pekanbaru saat melakukan try out.

PEKANBARU, datariau.com - Guna menguji kemampuan dasar siswa masuk ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN), SMAN 14 Pekanbaru mengadakan Try Out (TO).

"Materi yang diujikan memang tidak ada diajarkan di sekolah. Dari hasil TO ini nantinya akan dianalisis oleh pihak bimbel yakni yayasan Nurul Fikri. Hasil TO inilah nanti akan terlihat sejauh mana kemampuan siswa kita untuk bisa nantinya bersaing pada SBNPTN," kata Kepala SMAN 14 Pekanbaru Selamet SPd, saat ditemukan datariau.com, Selasa (4/10/2016).

Waka Kurikulum H Zahar MPd menambahkan, TO ini akan diadakan sebnyak empat kali. Dalam kegiatan ini siswa akan dibimbing untuk mampu dan bisa menjawab soal-soal pada Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Negeri.

"Dengan demikian diharapkan nantinya para siswa kelas XII nantinya lebih banyak lagi diterima di Perguruan Tinggi Negeri ternama, baik di tanah air maupun di luar negeri," harap Zahar.

Penulis
: Junaidi
Editor
: Riki
Tag:
JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)