Kapolda Riau Nyatakan Terdapat 471 Titik Hotspot yang Tersebar di Kabupaten Rohil

Samsul
293 view
Kapolda Riau Nyatakan Terdapat 471 Titik Hotspot yang Tersebar di Kabupaten Rohil
ROHIL, datariau.com- Kapolda Riau Irjen Pol Dr Herry Heryawan SIK MH MHum menyikapi Karhutla di wilayah Kabupaten Rokan Hilir, Provinsi Riau. Ia menyatakan terdapat sejumlah 471 titik panas, dan untuk ini Ianya meminta kepada Kapolres Rohil, dan Forkopimda agar segera membuat posko siaga karhutla.

"Laporan update titik panas pada hari ini sebanyak 471 Titik Hotspot yang tersebar di Kabupaten Rohil ini, jadi pada hari ini kita benar-benar bekerjasama dan bersinergi menjaga marwah kita semua dalam penanggulangan Karhutla, dan saya minta pada hari ini juga akan dibuat Posko Karhutla yang dipimpin Pak Kapolres dan Pak Dandim dilokasi PT Pertamina Hula Rokan," sebut Kapolda Riau Irjen Pol Dr Herry Heryawan SIK MH MHum saat memimpin Apel Kesiapsiagaan dalam rangka Penanggulangan Bencana Asap dan Karhutla diwilayah Kabupaten Rokan Hilir ( Rohil ) di Halaman Mapolres Rohil Minggu 20 Juli 2025 Pukul 08.00 WIB.

Dalam arahannya, Kapolda Riau mengajak semua Lembaga lintas sektoral yang ada di Provinsi Riau untuk meningkatkan Sinergitas dan kolaborasi dalam mencegah terjadinya bencana kebakaran hutan dan lahan. ( Karhutla).

"Mari kita tingkatkan kolaborasi dan kerja sama lintas sektor dalam upaya penanggulangan kebakaran hutan dan lahan, demi menjaga kelestarian lingkungan dan keselamatan masyarakat," seru Kapolda Riau.

Menyikapi Karhutla di wilayah Kabupaten Rokan Hilir, Kapolda Riau Irjen Pol Dr Herry Heryawan menyatakan terdapat sejumlah 471 titik panas, dan untuk ini Ianya meminta kepada Kapolres Rohil, dan Forkopimda agar segera membuat posko siaga karhutla.

"Laporan update titik panas pada hari ini sebanyak 471 Titik Hotspot yang tersebar di Kabupaten Rohil ini, jadi pada hari ini kita benar-benar bekerjasama dan bersinergi menjaga marwah kita semua dalam penanggulangan Karhutla, dan saya minta pada hari ini juga akan dibuat Posko Karhutla yang dipimpin Pak Kapolres dan Pak Dandim dilokasi PT Pertamina Hula Rokan," ujarnya.

"Salam dari Bapak Gubernur Riau dan Bapak Danrem dan hari ini akan bergabung dengan kita semua. Kemudian Saya tambahkan karena kegiatan kita hari ini adalah kegiatan yang luar biasa, kita harus bekerjasama dengan ikhlas dan berdoa dalam melaksanakan tugas penanggulangan bencana Karhutla. Saya ucapkan banyak terimakasih apa yang kita lakukan hari ini semoga berkah, jaga kekompakan, jaga kesehatan dan jaga keselamatan," pungkasnya. (sul)

Penulis
: Samsul
JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)