Kunjungi Poskamling Terbaik di Riau, Polisi Jepang Bangga dengan Polri dan Masyarakat

datariau.com
1.821 view
Kunjungi Poskamling Terbaik di Riau, Polisi Jepang Bangga dengan Polri dan Masyarakat
Riki
Manager Jica Komjen Polisi Jepang Mr Ohara Mitsuhiro didampingi Kombes (Purn) Titik, Selasa malam (29/8/2017) mengunjungi Poskamling terbaik se-Riau di RT 05 RW 01 Kelurahan Sidomulyo Timur, Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru yakni Poskamling Mandiri.

PEKANBARU, datariau.com - Manager Jica Komjen Polisi Jepang Mr Ohara Mitsuhiro didampingi Kombes (Purn) Titik, Selasa malam (29/8/2017) mengunjungi Poskamling terbaik se-Riau di RT 05 RW 01 Kelurahan Sidomulyo Timur, Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru yakni Poskamling Mandiri.

Kedatangan Polisi Jepang tersebut disambut hangat Kasubag Bin Ops Ditbinmas Polda Riau AKBP H Imam Saputra SIK, Kapolresta Pekanbaru yang diwakili Wakapolresta Pekanbaru AKBP Edy Sumardi Priadinata SIK, Kasat Binmas Polresta Pekanbaru AKP Sunarti, Wakasat Binmas Polresta Pekanbaru AKP Harry, dan Kanit Bintibmas Polresta Pekanbaru AKP Udayat.

Disambut juga oleh Camat Marpoyan Damai Fiora Helmi SSTP MSi, Kapolsek Bukitraya Kompol Pribadi, Babinsa sidomulyo timur Pelda Ery Taufan, Bhabinkamtibmas Sidomulyo Timur Bripka Ilham Nur NG, Lurah Sidomulyo Timur, Ketua RT 05 dan Ketua RW 01 dan beberapa Bhabinkamtibmas Polresta Pekanbaru serta personel dari Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru.

Komjen Pol Jepang Mr Ohara Mitsuhiro serta Kombes Pol (Purn) Titik pun bangga saat menyaksikan simulasi tim pos ronda mengamankan seorang pelaku kejahatan serta melihat perlengkapan peralatan ronda yang tersedia di Poskamling Mandiri.

Komjen Pol Jepang Mr Ohara Mitsuhiro kepada wartawan mengatakan rasa bangganya telah melihat Sistem Keamanan Lingkungan yang telah dibangun dengan baik di Pekanbaru. Ia berharap, dengan kegiatan Siskamling, warga bisa merasa aman dan damai.

Diakui Komjen Ohara, Poskamling seperti di Indonesia ada kemiripan di Jepang namun pelaksanaannya yang melakukan pemerintah bukan warga. Tingkat kejahatan kalau di Jepang tidak dijaga melalui keamanan, kata Ohara, mungkin buruk.

Ditambahkan Kombes Pol (Purn) Titik, di Jepang paling aman di dunia. Disampaikannya lagi, Polisi di Indonesia aktif dalam melayani masyarakat seperti melakukan kunjungan ke masyarakat.

"Pelayanan masyarakat, Polisinya aktif melayani masyarakat dengan melakukan kunjungan ke masyarakat. Jadi, Polisi mendekatkan diri ke masyarakat sehingga masyarakat berani mengungkapkan permasalahan yang ada di lingkungannya. Dengan demikian, polisi akan membantu permasalahan yang ada di lingkungan masyarakat," kata Titik.

Melihat aksi simulasi yang ditampilkan tim pos ronda RT 05/RW 01 Kelurahan Sidomulyo Timur terkait sistem keamanan ronda, Polisi Jepang sangat bangga.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto SIK MH melalui Wakapolresta Pekanbaru AKBP Edy Sumardi Priadinata SIK kepada wartawan menyebutkan, kedatangan Komjen Polisi Jepang ini merupakan implementasi dari kerjasama hubungan antara Indonesia dengan Jepang berkaitan dengan polisi.

"Jadi, beberapa hari ini, kami melakukan kegiatan in house planning artinya adalah melakukan edukasi terhadap tenaga-tenaga pelatihan. Jadi para Bhabin dilatih untuk jadi pelatih," kata AKBP Edy.

Jadi, sambung AKBP Edy, apa yang telah diimplementasikan Polisi JICA di Indonesia, di Riau pun sudah diimplementasikan.

"Kemampuan Bhabinkamtibmas diduplikasikan untuk bisa menjadi punggawa-punggawa bersama tiga pilar kamtibmas yakni pak Lurah, Pak Babinsa dan pak Bhabinkamtibmas. Jadi, ini semuanya bertujuan untuk membangun kesadaran hukum bermasyarakat tentang pemeliharaan Kamtibmas yaitu melakukan upaya pemetaan terhadap daerah rawan, melakukan upaya deteksi aksi atau upaya cegah tangkal terhadap adanya permasalahan masyarakat dan yang paling penting Problem Solving yakni menyelesaikan suatu permasalahan yang ada ditengah-tengah masyarakat, sehingga tidak semua permasalahan dibawa ke polisi untuk dilakukan pemeriksaan hingga persidangan," urai AKBP Edy.

Sambung AKBP Edy, kalau itu semua bisa diselesaikan di tingkat bhabinkamtibmas bersama RT dengan pola penyelesaian cara bermusyawarah, maka itu lebih baik.

"Dan itu bisa membantu tugas bapak camat. Dengan pola yang dibantu tiga pilar tadi, harapannya Kamtibmas tetap terjaga. Dengan demikian, muncul kesadaran dari masyarakat untuk memelihara Kamtibmas," terang AKBP Edy.

Sementara itu, Camat Marpoyan Damai Fiora Helmi SSTP MSi kepada wartawan mengungkapkan rasa bangganya atas kehadiran Polisi Jepang ke Indonesia.

"Kita merasa bangga dengan kekuatan bangsa kita dengan mengedepankan keamanan dengan landasan silaturrahmi dan semangat gotong-royong ternyata itu merupakan sesuatu hal yang menarik bagi bangsa maju khususnya Jepang," ucap Fiora.

Bhabinkamtibmas Sidomulyo Timur Bripka Ilham Nur NG SH juga mengungkapkan rasa bangganya atas kehadiran Polisi Jepang yang langsung meninjau Pos Siskamling Mandiri terbaik se-Riau.

"Kami juga mengimbau kepada masyarakat di Kelurahan Sidomulyo Timur untuk bisa bersama-sama menjaga Kamtibmas. Dengan demikian, terciptalah suasana Kamtibmas di lingkungan kita yang aman dan damai," pungkas Bripka Ilham.

Penulis
: Riki
Editor
: Agusri
Sumber
: Datariau.com
JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)