Budidaya Jamur Tiram, Pemuda Pekanbaru Ini Miliki Omset Rp4 Juta Sebulan

datariau.com
2.951 view
Budidaya Jamur Tiram, Pemuda Pekanbaru Ini Miliki Omset Rp4 Juta Sebulan
Foto: Riauterkini.com
Usaha jamur tiram di Okura.

PEKANBARU, datariau.com - Sejumlah komunitas anak muda di Kelurahan Tebing Tinggi Okura, Kecamatan Rumbai Pesisir, berhasil mengembangkan jamur tiram menjadi sebuah bisnis sebagai sumber ekonomi.

Bertempat di sebuah tempat Jalan Okura yang mereka namakan cendawan house, para anak muda ini berhasil membudidayakan jamur tiram.

"Kami semua tergabung dalam komunitas cendawan house ini delapan orang. Kami semua anak muda. Ada mahasiswa, ada juga yang putus sekolah. Panjang sebenarnya mau diceritakan, tapi poinnya, ketika kami mendengar ada peluang usaha melalui program CSR, ide untuk mengembangkan jamur tiram ini pun tercetus," kata Ahmad Nurhidayat, Rabu (19/12/2018).

Setelah mendapatkan bantuan pengembangan usaha pengembangan jamur tiram tersebut, Ahmad bersama teman lainnya sempat kebingungan dimana tempat pengembangan budidaya jamur dilakukan. Beruntung, ada lahan RT yang bisa dimanfaatkan. Tempat pengembangan jamur tiram itulah kini yang mereka namakan cendawan house. "Lahan ini milik Pak RT. RT membimbing kami. Mereka menyediakan tempat ini," ungkap Ahmad.

Dari bisnis membudidayakan jamur tiram yang sudah dikembangkan sejak tiga tahun lalu itu, kini Ahmad bersama temannya mampu menghasilkan pendapatan Rp16 juta dalam empat bulan atau Rp4 juta sebulan. Belum lagi kalau ditambah dari penghasilan lainnya diluar budidaya jamur.

"Ini mungkin cuma kerja sambilan saja. Kita ada kegiatan lain juga. Ada yang kuliah juga. Kalau kita fokuskan, bisa lebih tinggi penghasilan kami," ujar Ahmad. (*)

Editor
: Redaksi
Sumber
: Riauterkini.com
JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)