Khitan Dewasa, Manfaat Serta Keutamaannya Dari Segi Kesehatan

datariau.com
1.368 view
Khitan Dewasa, Manfaat Serta Keutamaannya Dari Segi Kesehatan
Klinik Khitan Dewasa Pekanbaru.

PEKANBARU, datariau.com - Khitan dewasa sangat dianjurkan dari segi medis atau kesehatan. Manfaatnya luas, dari mencegah infeksi saluran kemih hingga mengurangi risiko kanker.

Beberapa pria tidak melakukan khitan saat anak-anak, sehingga harus melakukan khitan dewasa. Banyak yang masih bertanya-tanya, amankah melakukan prosedur khitan di usia dewasa? Bagaimana dengan perawatannya?

Yang paling penting, apa manfaatnya khitan dewasa dari segi kesehatan? Semua pertanyaan itu akan terjawab dalam artikel ini. Silakan ikuti pembahasannya hingga akhir tulisan.

Khitan Dewasa dari Pandangan Medis


Kita tahu bahwa sunat atau khitan dalam syariat Islam adalah wajib bagi setiap muslim. Rasulullah menyebutkannya dalam hadist berikut:

“Ada lima macam fitrah, yaitu: berkhitan, mencukur bulu kemaluan, mencukur kumis, memotong kuku, dan mencabut bulu ketiak.” (HR Bukhari nomor 5891 dan Muslim nomor 258).

Jika dari sisi agama khitan adalah kewajiban, maka dari segi medis khitan merupakan tindakan yang sangat dianjurkan dalam kesehatan. Khitan bermanfaat untuk menjaga kesehatan organ reproduksi pria.

Hal ini terungkap di berbagai penelitian, salah satunya oleh Aaron A. R. Tobian, MD, PhD and Ronald H. Gray, MD, MSc dalam jurnal The Medical Benefits of Male Circumcision tahun 2011.

Dalam penelitiannya, Aaron Tobian menemukan bahwa khitan dewasa menurunkan risiko terkena HIV/AIDS hingga 60 persen. Serta mengurangi kemungkinan terkena penyakit infeksi saluran kemih hingga 47 persen.

Nah, sekarang mari kita lihat manfaat, prosedur dan perawatan khitan dewasa dari sisi medis.

Manfaat dan Keutamaan Khitan Dewasa


Sebenarnya, khitan lebih utama dilakukan saat anak-anak atau bahkan di usia bayi. Namun jika Anda akan menjalaninya di usia dewasa, manfaatnya tetap sama besar. Diantaranya adalah:

Mengurangi risiko berbagai penyakit menular seksual


Diantara penyakit menular seksual adalah radang testis atau orchiitis. Radang ini dapat menurunkan kesuburan pria.

Menjaga kesehatan epididimitis


Epididimitis adalah bagian reproduksi pria yang berfungsi melindungi, menyimpan, dan menyalurkan sperma. Penyakit yang kerap menyerang organ ini adalah kista dan radang yang disebabkan oleh bakteri. Nah, khitan dewasa akan membersihkan organ reproduksi pria sehingga bakteri pun tidak menumpuk.

Mencegah penyakit fimosis


Penyakit ini merupakan kondisi dimana kulit penis atau kulup tidak dapat ditarik kembali ke belakang kepala penis. Kondisi ini disebabkan oleh menumpuknya kotoran berupa keringat, sisa air seni, serta sel kulit mati.

Fimosis juga merupakan tanda adanya penyakit yang lebih berbahaya seperti radang kepala penis (balanoposthitis) dan infeksi pada organ reproduksi lainnya. Kondisi ini memang kerap terjadi pada pria dewasa yang tidak disunat.

Prosedur Sunat Atau Khitan pada Pria Dewasa


Nah, ternyata manfaat sunat atau khitan sangat penting bagi kesehatan, ya. Lantas, bagaimana jika seseorang belum disunat hingga usia dewasa? Jangan khawatir karena tidak ada kata terlambat.

Klinik sunat dewasa dan rumah sakit dapat melakukan prosedur sunat yang aman. Secara umum tidak ada perbedaan prosedur sunat pada anak dengan pria dewasa, hanya saja khitan dewasa memakan waktu lebih lama.

Pada umumnya sunat untuk pria dewasa memakan waktu 30 hingga 60 menit. Pasien akan mendapatkan bius lokal atau total, tergantung kondisi kesehatannya.

Salah satu klinik sunat yang dapat melaksanakan prosedur ini di Pekanbaru adalah Klinik Sunat Khitan Pekanbaru. Di klinik ini, pasien akan dijaga privasi dan kerahasiaannya, sehingga tidak perlu malu untuk mendaftar dan berkonsultasi.

Di klinik khitan dewasa Pekanbaru ini, pasien juga tidak akan dibius dengan suntikan. Jadi, tetap aman bagi pasien yang memiliki fobia atau trauma terhadap jarum suntik. Satu hal lagi, Sunat Khitan Pekanbaru juga telah berpengalaman selama 21 tahun dalam bidangnya. Termasuk menjalankan khitan mualaf dewasa.

Merawat Luka Khitan Dewasa


Pada laki-laki dewasa, luka khitan mungkin akan lebih lama sembuh daripada jika khitan dilakukan di usia balita atau anak-anak.

Pada umumnya luka akan memerah, bengkak atau memar selama 7 hingga 10 hari. Lalu akan sembuh total dalam waktu 2 hingga 3 minggu. Selama kurun waktu tersebut, lakukan hal-hal berikut untuk perawatan luka setelah khitan:

- Gunakan celana yang longgar, bisa juga memakai celana khusus khitan atau sarung. Tujuannya agar luka tidak tertekan dan bertambah nyeri

- Dokter sunat biasanya memberikan obat penghilang nyeri dan petroleum jelly untuk mengurangi rasa sakit. Juga antibiotik untuk mencegah infeksi. Konsumsi obat-obat tersebut secara rutin

- Bersihkan luka khitan dengan seksama dan langsung keringkan dengan lap lembut setelah buang air

- Setelah diperbolehkan mandi, bersihkan luka khitan dengan air bersih dan sabun lembut

- Jangan berhubungan dulu selama masa penyembuhan, kira-kira empat hingga enam minggu

- Jika terjadi rasa sakit teramat sangat, bengkak, demam atau urine berdarah, segera temui kembali dokter untuk mendapat penanganan lanjutan.

Harga Khitan Dewasa dan Klinik Khitan Dewasa Pekanbaru


Nah, dari segi harga, tidak banyak perbedaan antara khitan di usia anak-anak dengan harga khitan dewasa. Khitan dewasa memang sedikit lebih mahal, tetapi perbedaannya tidak ekstrim.



Setiap prosedur dan metode khitan juga memiliki harga tersendiri. Metode tradisional tentu lebih terjangkau daripada metode klamp atau lem. Tetapi semua kembali kepada pilihan pasien sendiri.

Di Klinik Sunat Khitan Pekanbaru sendiri, pasien bebas memilih metode yang diinginkan. Sementara dokter akan memberikan masukan dan saran sesuai kondisi kesehatan pasien.

Setelah mengetahui manfaat, prosedur, harga serta perawatan luka pasca khitan, apakah kini Anda sudah siap menjalani khitan? Jika ya, maka ada kabar gembira karena kini telah ada klinik khitan dewasa Pekanbaru yang profesional, berizin resmi, dan berpengalaman.

Klinik Sunat Khitan Pekanbaru yang beralamat di Jalan Taman Karya Panam dapat menjalankan prosedur khitan dewasa, termasuk khitan mualaf. Klinik ini digawangi oleh dokter-dokter ahli yang profesional dan telah terbukti kemampuannya.

Pasien juga akan terjaga privasinya, karena proses khitan dapat dilakukan di rumah. Pasien juga dapat berkonsultasi dan bebas mencari solusi untuk masalah seputar khitan dewasa, karena klinik menjamin kerahasiaan identitas pasien.

Proses pendaftaran, konsultasi dan janji temu dapat melalui nomor Whatsapp atau datang langsung ke klinik di setiap hari kerja hingga pukul 21.00 WIB.

Anda juga dapat mencari tahu seputar khitan dewasa dan info edukatif lainnya seputar sunat rasul di Instagram @sunat_tanpa_suntik. Kami tunggu kehadiran Anda di Klinik Sunat Khitan Pekanbaru!

JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)