Menikmati Keindahan Hutan Pinus Purwojiwo: Tempat Ideal Melepas Penat di Wonosobo

eka
1.070 view
Menikmati Keindahan Hutan Pinus Purwojiwo: Tempat Ideal Melepas Penat di Wonosobo
Foto: Ig @adino_agung
Kalian dapat mendirikan kemah di kawasan wisata alam ini, karena terdapat spot lapang yang cukup luas.
DATARIAU.COM - Kabupaten Wonosobo dikenal sebagai daerah di Jawa Tengah yang banyak menawarkan destinasi wisata alam.

Ada salah satu destinasi wisata alam di Wonosobo yang menarik dikunjungi bernama Hutan Pinus Purwojiwo.

Keberadaan Hutan Pinus Purwojiwo menjadi destinasi wisata alam yang cocok untuk bersantai dan lepaskan penat.

Secara geografis, Kabupaten Wonosobo berada di dataran tinggi yang banyak gunung dan perbukitan.

Gunung-gunung dan perbukitan di Kota Tempe Kemul ini juga menyajikan keindahan alam yang segar dan menyejukkan.

Salah satu rekomendasi tempat untuk lepaskan penat dan bersantai di tengah alam adalah Hutan Pinus Purwojiwo.

Keberadaannya yang ada di lereng Gunung Sumbing, tentu memiliki suasana sejuk, alami dan menyegarkan.

Udara dan pemandangan khas pegunungan yang sejuk membuat pikiran menjadi lebih tenang dan nyaman.

Sehingga sangat direkomendasikan bagi wisatawan yang hendak menepi dari hiruk-pikuk keramaian kota.

Kalian dapat mendirikan kemah di kawasan wisata alam ini, karena terdapat spot lapang yang cukup luas.

Di tengah-tengah area lapang tersebut mengalir sungai kecil dengan kejernihan air dari mata air Gunung Sumbing.

Suasana di Hutan Pinus Purwojiwo sangat teduh dan sejuk karena banyak pohon tinggi tumbuh di sini.

Untuk akses menuju ke Hutan Pinus Purwojiwo berupa setapak yang hanya bisa dilalui menggunakan sepeda motor.

Sedangkan bagi pengendara mobil, bisa memarkirkan kendaraan di pintu masuk, kemudian dilanjutkan berjalan kaki selama sekitar 15 menit.

Lokasinya berada di Kwadungan, Purwojiwo, Kec. Kalikajar, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah.

Bagi kalian yang datang hanya untuk bersantai tidak menginap alangkah baiknya datang pada pagi dan siang hari.***

Source: Wonosobo Zone

JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)