Ramadhan Berkah, IPK Ransus Kota Perawang Berbagi

Hermansyah
944 view
Ramadhan Berkah, IPK Ransus Kota Perawang Berbagi
IPK Ransus Kota Perawang di bulan suci Ramdhan 1444 hijiriyah/2023 masehi.

SIAK, datariau.com - Ramadhan Berkah, Ikatan Pemuda Karya (IPK) Ranting Khusus Kota Perawang Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak berbagi makanan dan minuman sebagai menu jelang berbuka (takjil), Ahad (16/4/2023).

Kegiatan tersebut, berlangsung di depan Makoramil 04/Perawang Kodim 0322/Siak, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Riau.

Ketua IPK Ransus Kota Perawang Asiong di dampingi Sekjen Andre Hadinata, Bendahara David, Komandan Satgas Dedi Baron beserta Puan IPK Ransus Kota Perawang membagikan menu buka puasa kepada pengguna jalan yang melintas saat itu.


"Jelang berbuka puasa tadi, kita berbagi takjil kepada pengguna jalan tepat di depan Makoramil 04/Perawang dan depan Taman Motuyoko Tualang," kata Ketua IPK Ransus Kota Perawang Asiong kepada media ini.

Dikatakan Asiong, ini adalah kegiatan tahunan dari IPK Ransus Kota Perawang setiap bulan suci Ramadhan. Sama halnya Ramadhan 1444 hijiriyah/2023 masehi tahun ini.

"Dimana setiap bulan suci ramadhan, kami (IPK) berama Danramil Kecamatan Tualang untuk dapat menyempatkan diri untuk berbagi takjil kepada masyarakat Kecamatan Tualang," ujar dia.

"Dengan harapan, semoga kami (IPK Ransus Kota Perawang) saat ini mendapatkan keberkahan bulan suci Ramadhan," ucapnya.(***)

JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)