Hebat, 3 Murid SMAN 2 Rengat Juara 1 Lomba Video Kreatif Festival Literasi Kabupaten Inhu

datariau.com
1.954 view
Hebat, 3 Murid SMAN 2 Rengat Juara 1 Lomba Video Kreatif Festival Literasi Kabupaten Inhu

INHU, datariau.com - Perwakilan dari SMA Negeri 2 Rengat yaitu Risky Amelia Putri, R Rifa Rahmadhini dan Muhammad Fahri berhasil meraih juara 1 kategori lomba video kreatif tingkat SMA/sederajat Kabupaten Indragiri Hulu tahun 2024 di Perpustakaan Daerah Kabupaten Indragiri Hulu, pada Jumat (13/9/2024) kemarin.

Dengan tema “Menjembatani Literasi Gen Z dan Tradisi” acara ini diikuti berbagai sekolah SMA/sederajat di Kabupaten Indragiri Hulu, SMA Negeri 2 Rengat berhasil meraih kemenangan.

Video kreatif yang dibuat pada Selasa 3 September 2024 lalu di Perpustakaan SMA Negeri 2 Rengat dan di Perpustakaan Daerah Melalui bimbingan Azizi Hijrin SPd selaku guru SMA Negeri 2 Rengat, atas kemenangan tersebut ia ucapkan selamat.

“Congratulation anak-anak hebat SMAN 2 Rengat meraih juara 1 video kreatif, selamat atas pencapaian dan telah mengharumkan nama sekolah, terimakasi atas kerja kerasnya, terus berkarya, berkreatifitas, jangan takut untuk berproses, tidak ada proses yang megkhianati hasil,” kata Azizi Hijrin SPd.

Dijelaskannya bahwa segenap Keluarga SMA Negeri 2 Rengat merasa bangga atas hasil tersebut. Ia berharap siswa/siswi SMA Negeri 2 Rengat terus menorehkan banyak prestasi yang membanggakan.

"Jangan pernah putus asa dan menyerah untuk berkarya. Dan jangan takut gagal, karena kegagalan adalah kunci untuk terus berjuang meraih kesuksesan. Semoga SMA Negeri 2 Rengat terus menorehkan banyak prestasi agar lebih dikenal di luar sana," pungkasnya. (lis)

JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)