SMPS Tunggal Lestari Laksanakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-88

datariau.com
871 view
SMPS Tunggal Lestari Laksanakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-88
Nimas Binar
Foto bersama usai upacara.

LIRIK, datariau.com - Dalam rangka memperingati Sumpah Pemuda Ke-88, SMPS Tunggal Lestari kecamatan Lirik, Inhu melaksanakan Upacara yang dilaksanakan di halaman sekolah, Jum'at (28/10/2016).

Kegiatan ini mengusung tema “Membangun Karakter Mandiri dan Berdedikasi Bersama Pemuda SMPS Tunggal Lestari Menyapa Dunia”. Peringatan Sumpah Pemuda ini turut mengundang Ka UPTD Pendidikan Kec Lirik Abdul Malik dan Management PT Tunggal Perkasa Plantation Damiran selaku Ka Tata Usaha yang mewakili Administratur PT TPP dan Toto Selaku HRGA PT TPP serta Komite SMPS Tunggal Lestari. Juga turut berpartisipasi Kepala Sekolah, Staf Guru dan Siswa/siswi SMPS Tunggal Lestari.

Pada upacara peringatan Sumpah Pemuda yang hikmad tersebut, Ka UPTD Pendidikan Kec Lirik Abdul Malik ditunjuk sebagai Pembina Upacara, yang mana dalam Pidato dan amanat beliau menyampaikan rasa syukur kepada generasi muda SMPS Tunggal Lestari yang dapat mengikuti kegiatan upacara dengan hikmad.

"Kita sebagai generasi muda supaya menjadi generasi penerus yang mandiri, bermoral dan berkarakter, sesuai dengan perjuangan para Pahlawan yang mana beliau-beliau sudah memperjuangkan Kemerdekaan Bangsa Indonesia sampai beliau-beliau gugur dan kitalah generasi muda, generasi yang unggul harus bisa mempertahankan Kemerdekaan seperti yang ditunjukkan dalam Sumpah Pemuda dan bentuk Prestasi yang dicapai," ujarnya.

Kegiatan Upacara peringatan Sumpah Pemuda tersebut juga diagendakan Pelantikan dan Pengukuhan Organisasi Palang Merah Remaja yang bertugas untuk menjaga kesehatan warga SMPS Tunggal Lestari dan Satuan Petugas Disiplin Lingkungan yang bertugas untuk menjaga ketertiban serta menjaga lingkungan SMPS Tunggal Lestari.

Organisasi tersebut langsung dilantik oleh Kepala SMPS Tunggal Lestari serta Komite SMPS Tunggal Lestari, Ka UPTD Pendidikan Kec Lirik, dan Management PT TPP.

* Penulis merupakan guru IPS SMPS Tunggal Lestari.

Penulis
: Nimas Binar
Editor
: Riki
JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)