Pengabdian Mahasiswa Kukerta Balek Kampung Unri Semprot Disinfektan Ketiga Masjid di Kelurahan Agrowisata Pekanbaru

474 view
Pengabdian Mahasiswa Kukerta Balek Kampung Unri Semprot Disinfektan Ketiga Masjid di Kelurahan Agrowisata Pekanbaru
Foto: Ist
Mahasiswa bersama Ketua RW 01 dan pengurus Mushala An-Nurrainal.

DATARIAU.COM - Kali ini tim kukerta Agrowisata melakukan program pengabdian melalui kegiatan penyemprotan disinfektan. Kegiatan ini diawali dengan mempersiapkan alat dan bahan untuk meracik cairan disinfektan pada hari Selasa (14/07/2020).

Setelah semuanya siap, sekitar pukul 10.00 WIB, tim meminta izin ke RW setempat untuk melakukan penyemprotan disinfektan. Tim akhirnya melakukan penyemprotan di tiga titik, yaitu di Mushala Jamaitul Anshor (RW 05), Masjid Paripurna Babussalam (RW 05), dan Mushala An-Nurrainal (RW 01).

Mahasiswa sedang melakukan penyemprotan di luar Mushala


Sebelum memulai penyemprotan, tim melakukan pembersihan dibagian dalam dan luar masjid guna memaksimalkan pembersihan. Setelah itu, tim berbekal dua alat penyemprot melakukan penyemprotan dibagian dalam dan luar masjid.

 

Ketua RW 01 menyambut baik niat tim kukerta untuk melakukan penyemprotan dan mengucapkan terimakasih atas keterlibatan mahasiswa dalam upaya penanggulangan Covid-19 di Kelurahan Agrowisata, khususnya di RW 01.

Tim kukerta berharap agar penyemprotan ini dapat membantu masyarakat. Dengan sterilnya tempat ibadah, maka masyarakat dapat lebih tenang dalam menjalankan ibadah shalat. (rls)

Editor
: Ruslan Efendi
Sumber
: datariau.com
JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)