Komisi IV Usulkan Pemko Pekanbaru Bangun Embung Untuk Mengatasi Banjir

datariau.com
524 view
Komisi IV Usulkan Pemko Pekanbaru Bangun Embung Untuk Mengatasi Banjir
Foto: Endi
Anggota Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru, Hamdani MS SIP.

PEKANBARU, datariau.com - Anggota Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru Hamdani MS SIP, mendorong Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru untuk menyiapkan langkah konkret dalam mengurangi risiko banjir, salah satunya dengan membangun embung atau kolam penampungan air di sejumlah titik rawan.

Menurut Hamdani, embung dapat menjadi solusi tambahan untuk menampung limpahan air hujan saat curah hujan tinggi, sehingga aliran air tidak langsung meluap ke jalan maupun kawasan permukiman warga.

“Kami memberikan masukan, selain perbaikan drainase, Pemko juga perlu mempertimbangkan pembangunan embung di beberapa lokasi,” kata Hamdani, Selasa (16/12/2025).

Hamdani menilai, penanganan banjir tidak cukup hanya dengan perbaikan drainase. Dengan adanya embung, debit air yang besar saat hujan deras dapat dialihkan terlebih dahulu, sehingga risiko genangan dan banjir dapat ditekan.

“Embung ini sebagai tempat penampungan air, jadi derasnya air hujan dan genangan bisa dialirkan ke embung yang nantinya dibuat,” ujarnya.

Politisi PKS ini berharap, usulan pembangunan embung tersebut dapat segera ditindaklanjuti oleh Pemko Pekanbaru sebagai bagian dari solusi menyeluruh penanganan banjir di Kota Pekanbaru.

“Kita berharap ini bisa dilaksanakan oleh Pemko Pekanbaru untuk menyelesaikan masalah banjir, tentu disamping rekomendasi-rekomendasi lainnya yang datang dari masyarakat maupun DPRD,” tutup Hamdani. (end)

Penulis
: Endi Dwi Setyo
Editor
: Riki
Sumber
: Datariau.com
Tag:Banjir
JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)