Rasakan Harmonisnya Sinergitas TNI dan Masyarakat, Wandi Semoga Lelah Personil Menjadi Berkah

522 view
Rasakan Harmonisnya Sinergitas TNI dan Masyarakat, Wandi Semoga Lelah Personil Menjadi Berkah
Foto: Deni
Selain infrastruktur, program TMMD juga membangun kembali rasa kebersamaan gotong royong dan kepedulian antar sesama.

PEKANBARU, datariau.com - Harmoninya Sinergitas TNI dan masyarakat tampak begitu jelas terlihat melalui program TMMD ke-108 Kodim 0301/Pbr.

Bukan hanya pembangunan infrastruktur, masyarakat juga merasakan bagaimana sentuhan TNI dilapangan melalui candaan saat sedang bekerja dilapangan.

Hal itu diutarakan Wandi yang saat itu ada disekitar lokasi pengerjaan sasaran TMMD, dikatakannya disini ia merasa senang dan mendapat pelajaran tentang kebersamaan.

"Selain membangun infrastruktur, program TMMD ini juga membangun kembali rasa kebersamaan gotong royong dan kepedulian antar sesama," ujar Wandi, Selasa (7/7/2020).

Masih dikatakannya, melalui program ini juga masyarakat tidak merasa segan untuk berinteraksi dengan TNI dilapangan.

"Awalnya kita segan dan ada rasa takut untuk berinteraksi dengan bapak TNI ini, tapi setelah ada program ini kami merasa mereka seperti rakyat biasa, mungkin ini slogan TNI Bersama Rakyat Kuat, yang pernah saya baca," tutur Wandi.

Ditambahkannya, semoga personil TNI selalu diberi kesehatan dalam melaksanakan tugas dan tetap semangat.

"Walaupun panas terik matahari saya lihat mereka terus bekerja, semoga apa lelah mereka menjadi berkah dan selalu diberi kesehatan dalam melaksanakan tugas, apalagi disituasi pandemi covid-19 ini," pungkasnya.

Penulis
: Deni
Editor
: Ruslan Efendi
Sumber
: datariau.com
Tag:.[
JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)