Kecelakaan Maut Mobil TV One, 3 Orang Meninggal Dunia

datariau.com
1.311 view
Kecelakaan Maut Mobil TV One, 3 Orang Meninggal Dunia
Foto: jateng.disway.id
Mobil berplat B 1048 DKG yang terlibat kecelakaan bertuliskan TV One, tampak mengalami ringsek di bagian belakang akibat tertabrak truk.

DATARIAU.COM - Kecelakaan maut antara mobil Tv One dan truk box terjadi di Tol Pemalang KM 315 A, Kamis (31/10/2024).

Laporan sementara, korban meninggal akibat kecelakaan maut tersebut sebanyak 3 orang.

Mobil berplat B 1048 DKG yang terlibat kecelakaan bertuliskan TV One, tampak mengalami ringsek di bagian belakang.

Total 5 orang menjadi korban dari kecelakaan maut ini, 3 meninggal, 1 luka berat dan 1 luka ringan.

Adapun data korban meninggal dunia yaitu:

1. Pengemudi KBM Avanza, Nama: Sunardi
2. Penumpang KBM Avanza baris kedua belakang kemudi, Nama: Marwan
3. Penumpang KBM Avanza baris ketiga, Nama: Alwan Syahmidi

Data korban luka:

1. Penumpang KBM Avanza samping kemudi, Nama: Felicia Amelinda Deqi Priatna (24)
2. Penumpang KBM Avanza baris kedua sebelah kiri, Nama panggilan: Gege

Source: jateng.disway.id

JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)