Atlet Muaythai Pekanbaru Jalani Tes Kesehatan Jelang Kejurnas di NTB

datariau.com
1.814 view
Atlet Muaythai Pekanbaru Jalani Tes Kesehatan Jelang Kejurnas di NTB
Foto: Endi
Ketua Pengurus Kota (Pengkot) Muaythai Indonesia (MI) Kota Pekanbaru, Zulkardi, mengatakan pemeriksaan ini penting untuk memastikan ketiga atlet dalam kondisi prima sebelum bertanding.

PEKANBARU, datariau.com - Tiga atlet Muaythai asal Pekanbaru yang akan berlaga di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Muaythai para 15 September 2025 di Nusa Tenggara Barat (NTB), menjalani serangkaian tes kesehatan di RSUD Arifin Achmad Riau, Rabu (10/9/2025).

Tes kesehatan meliputi pemeriksaan EKG (elektrokardiografi) untuk mengecek kondisi jantung dan EEG (elektroensefalografi) untuk memantau fungsi otak, serta beberapa tahap pemeriksaan lain sesuai standar kesehatan atlet.

Ketua Pengurus Kota (Pengkot) Muaythai Indonesia (MI) Kota Pekanbaru, Zulkardi, mengatakan pemeriksaan ini penting untuk memastikan ketiga atlet dalam kondisi prima sebelum bertanding.

"Alhamdulillah para atlet sudah menjalani tes kesehatan. Ini bagian dari persiapan kita agar mereka benar-benar siap tampil di Kejurnas," ujar Zulkardi.

Ditambahkan Zulkardi, kesehatan menjadi faktor utama selain persiapan teknik dan fisik agar atlet muaythai bisa tampil maksimal.

"Kita ingin memastikan atlet-atlet ini bugar, sehat, dan siap bertanding tanpa kendala medis. Target kita jelas bisa meraih prestasi terbaik di NTB dan mengharumkan nama Kota Pekanbaru dan Provinsi Riau,” sebutnya. (end)

Penulis
: Endi Dwi Setyo
JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)