Jika Ditemukan Fakta Wagubri Benar Sakit

Kabag Humas Setdaprov Minta Maaf Sempat Sebut Hoax Berita Wakil Gubernur Riau Sakit

datariau.com
1.943 view
Kabag Humas Setdaprov Minta Maaf Sempat Sebut Hoax Berita Wakil Gubernur Riau Sakit
Cakaplah.com
Wakil Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim.

PEKANBARU, datariau.com - Sejak Wakil Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim dikabarkan masuk rumah sakit, hingga kini belum ada pernyataan resmi pihak terkait tentang kebenaran informasi tersebut. Wagubri hingga kini juga belum muncul ke publik.

Sebelumnya diberitakan pada Selasa kemarin Wakil Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Awal Bros Pekanbaru. Namun kabar tersebut buru-buru dibantah Kabag Humas Setdaprov Riau, Erisman Yahya. Bahkan Erisman menyebut kalau berita tersebut adalah kabar bohong (hoax).

Akan tetapi pada Rabu (31/5/2017) kabar Wagubri masuk rumah sakit dikuatkan dengan beredarnya bukti foto mantan Bupati Rokan Hilir itu terbaring di atas tempat tidur sorong dengan infus dan alat bantu pernafasan.

Terkait hal itu, Erisman Yahya kembali menyampaikan klarifikasinya. Dikutip CAKAPLAH.com, Rabu (31/5/2017) mantan wartawan itu menyampaikan kronologinya. Berikut pernyataan Kabag Humas Setdaprov Riau, Erisman Yahya;

"Pada Selasa (30/05/2017) sore banyak rekan-rekan media yang meminta konfirmasi tentang kondisi kesehatan Wakil Gubernur Riau (Wagubri), H Wan Thamrin Hasyim yang dikabarkan tengah sakit. Apalagi sudah ada media online yang memberitakan tentang hal itu.

"Untuk memastikan kebenaran berita itu, Biro Humas, Protokol dan Kerjasama Setdaprov Riau berusaha mengonfirmasi dari orang-orang yang secara kedinasan dianggap pasti mengetahui kondisi sesungguhnya.

"Dari berkali-kali konfirmasi yang kami terima (check and recheck), kami diberitahukan dan ditegaskan bahwa kabar tentang Bapak Wagubri yang tengah sakit tidak benar adanya. Bapak Wagubri ada dalam kondisi sehat walafiat.

"Untuk meluruskan pemberitaan yang sudah beredar, kami pun berusaha menyampaikan rilis (Selasa malam, 30/05/2017) yang intinya menerangkan bahwa Bapak Wagubri ada dalam keadaan sehat dan berita yang menyebutkan bahwa beliau sedang sakit tidak benar atau hoax.

"Jika kemudian ada media online yang menemukan fakta yang berbeda, hal itu tentu di luar kemampuan kami. Dan kami selaku Kabag Humas mohon maaf yang sebesar-besarnya. Kami tidak punya maksud lain kecuali ingin memberikan informasi yang benar dan objektif kepada masyarakat.

"Demikian klarifikasi ini kami buat, semoga Bapak Wagubri tetap dalam lindungan Allah SWT, begitu juga kita semua. Amin Ya Rabbal'alamin."

Editor
: Adi
Sumber
: Cakaplah.com
JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)