4 Ruko Terbakar, 6 Korban Meninggal Dunia

datariau.com
568 view
4 Ruko Terbakar, 6 Korban Meninggal Dunia
Foto: Edy Syarifuddin
Si jago merah saat melahap ruko.

ACEH TAMIANG, datariau.com - Peristiwa tragis kebakaran hebat melalap 4 Rumah Toko (Ruko) bangunan permanen di Desa Tualang Baru Kecamatan Manyak Payed, Aceh Tamiang, menyebabkan 6 korban yang merupakan 1 keluarga meninggal dunia, Ahad (25/5/2025).

Kalak BPBD Aceh Tamiang yang dihubungi media ini, Ahad (25/5/2025) tidak berhasil namun Kadis Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Aceh Tamiang, Ilham Malik kepada wartawan mengatakan bahwa, penyebab kebakaran tersebut belum diketahui secara pasti, akan tetapi dugaan sementara akibat konsleting arus pendek listrik.

Menurut laporan yang diterimanya, api pertama sekali muncul dari dalam sebuah Ruko dan setelahnya api begitu cepat membakar semua barang yang ada di toko tersebut yang selanjutnya berkobar menjilati ke Ruko lainnya.

Dari dugaan itu, api yang berasal dari Ruko korban meninggal milik Ahyar yang merembet ke Ruko lainnya.

Dari peristiwa bencana kebakaran tersebut pihaknya menerjunkan 4 unit mobil Damkar, 1 dari Pos Opak Manyak Payed dan 3 unit dari Pos Kualasimpang untuk mengendalikan dan memadamkan kebakaran hebat yang terjadi.

Kemudian setelah kobaran api berhasil dijinakan, kerjasama dari pihak kepolisian dan TNI serta dibantu masyarakat kemudian pihak pemadam mendinginkan lokasi kebakaran.

Sementara tim penyelamat berhasil mengevakuasi 6 korban kebakaran dari Ruko dan langsung dibawa ke RSUD Langsa.

"Dari banyak pendapat di lokasi, dugaan sementara kebakaran hebat tersebut terjadi akibat konsleting listrik dari Ruko kelontong milik almarhum Ahya," sebut sejumlah warga di lokasi.

Sementara akibat peristiwa kebakaran hebat tersebut, satu keluarga pemilik toko diduga terjebak mengakibatkan 6 orang meninggal dunia, diantaranya Ahyar (40) dan istrinya Khadijah (36) serta empat anak mereka yakni Fita Zulchaira (10), Muizul Fattan (8), Nabila (3) dan Mustaqim (18 bulan).

Selanjutnya usai diautopsi di RSUD Langsa, kemudian 6 korban dibawa pulang ke rumah duka di Desa Meunasah Paya, Kecamatan Manyak Payed, Aceh Tamiang. (esy)

Penulis
: Edy Syarifuddin
Tag:Kebakaran
JIKA MENEMUKAN BERITA KAMI TIDAK SESUAI FAKTA, SEGERA HUBUNGI 0813 3966 1966 (Chat WhatsApp Only)